Bahan :
- 170 gr mentega tawar
- 310 g dark cooking chocolate, cincang
- 4 butuir telur ayam
- 300 gr gula pasir
- 100 gr gula palem
- 1/2 sdt garam
- 10 gr kopi instant
- vanili bubuk
Ayak jadi satu :
- 200 gr tepung terigu protein sedang
- 20 gr coklat bubuk
Cheese Cake :
- 400 gr cream cheese
- 160 gr gula pasir
- 2 btr telur
- 400 ml krim kental
- vanili bubuk
- 1 sdt parutan kulit jeruk lemon
- 1 sdm air jeruk lemon
Cara membuat :
- Brownies : Siapkan loyang persegi empat ukuran 30 cm atau loyang 2 buah loyang brownies yang kecil. Alasi kertas roti. Semir dengan mentega.
- Tim mentega dan coklat leleh. Angkat.
- Kocok telur, gula, garam hingga gula larut.
- Tambahkan kopi dan vanili. Tambahkan coklat leleh, aduk rata.
- Tambahkan campuran tepung, aduk perlahan hingga tercampur rata.
- Tuang ke dalam loyang. Panggang dengan panas oven 180 C atau 350 F selama 25 menit hingga matang.
- Angkat, dinginkan.
- Cheesecake: Kocok creamcheese dan gula hingga lembut. Masukkan telur satu persatu sambil terus dikocok. Tambahkan vanili. Tuang krim kental, aduk rata.
- Tuang di atas brownies yang sudah matang. Panggang dengan suhu 150 C atau 300 F selama sekitar 45 menit. Angkat, dinginkan.
Source : Resep dimodifikasi dari buku 'Cake Istimewa Hotel Bintang Lima' oleh www.detikfood.com
4 comments:
Thanks Ya Resep2nya, Dari penampilannya sepertinya enak...jd pengen cepat2 mencoba.Oiya kenalkan namaQ Aan, Kebetulan ayahQ asli Sorowako. Beliau Fam Tosalili, keluarga besarku banyak tinggal di jl.Tosalili Sorowako lama. Tp aq lahir di Mksr....Selmt berkenalan ya.
Halo Aan...salam kenal juga.
Artinya kita sama dong. Hanya terbalik, bapakku orang Makassar tapi saya lahir di Sorowako *tossss*
salam kenal, sayang rani mau tanya yang terakhir itu beneran di panggang lagi selama 45 menit ya? apa ga akan jadi gosong browniesnya? (belum nyoba sich, makanya nanya dulu...
makasih ya mba hesti, saya ngefans banget sama mba
Salam kenal mbak Rani, makasih ya udah berkunjung ke blog...
Iya bener itu di resep aslinya ya segitu. Tapi apinya memang kecil cuma 180C. Tapi kalo menurut mbak panas ovennya terlalu, bisa dikurangi sebentar panggangnya. Tapi kalau mau yang lebih oke lagi bisa lihat resep creamcheese brownies yg menurutku lebih oke. Resepnya di http://hesti-myworkofart.blogspot.com/2011/09/cheesecake-brownie.html
Post a Comment