Saturday, 22 June 2013

Pepes Jamur



Bosan dengan olahan jamur yang itu itu saja?? mengapa tidak mencoba resep yang nggak kalah enak dan tentu saja sehat. Kali ini aku bikin pepes jamur. Bumbunya simpel aja. Tapi beda dengan ikan atau ayam, ke dalam adonan jamur ditambahkan santan telur untuk mengikat bumbu bumbunya. Jamur tiram sebelum diolah bentuknya besar dan lebar lebar. Tapi ketika sudah bercampur dengan bumbu maka jamurnya akan menjadi layu. Setelah dikukus pepes akan sedikit berair, untuk menghilangkan air dan membuat pepes lebih wangi, pepes dibakar dulu di atas bara/kompor sampai wangi. Dijamin enak teman teman. Hubby dan anak anak makan dengan lahapnya. Kata hanif ini pepes ayam ya bu?? hahaha...berikut resepnya ya,


Bahan :
- 300 gr jamur (aku pake tiram dan kancing segar)
- 50 ml santan
- 1 butir telur (kocok lepas)
- daun kemangi
- cabe rawit secukupnya
- daun pisang untuk membungkus

Bumbu halus :
- 2 buah cabe merah besar
- 5 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
- 1/2 sdt gula pasir
- 1 sdt garam

Cara membuat :

  1. Campur jamur dengan bumbu halus. Aduk rata. Tambahkan santan, telur dan daun kemangi, aduk rata.
  2. Siapkan daun pisang, sendokkan adonan jamur ke dalamnya, beri beberapa buah cabe rawit di atasnya. Tutup dan semat dengan lidi.
  3. Kukus selama 20 menit.
  4. Panggang sampai pepes wangi dan agak kering.
 
 

5 comments:

bunda shofi said...

cantik mb hesti fotonya..bikin ngiler..dimakan sama sayur bayem plus sambal terasi cocok banget mb

Hesti HH. said...

Endaaaaang bambang gulindang bunda, hihi

Rini said...

Mbk.. Intip2 blog ini enak2 yaa masakannya,, ijin pake resepnya yaa.. Xixi

Anonymous said...

mba hesti aku baru kemarin coba resep ini, alhasil suksees mbaa, jamurnya kenyal dan menyerap dengan bumbunya, hubby suka bgt :) thanks ya mba

Hesti HH. said...

@Rini : silahkan mbaaa

@Anonim : alhamdulillah mbak, senang kalau cocok sama rasanya, makasih yaaa

Post a Comment

Coconut Custard Buns & Plaited Coconut Bread

Assalamualaikum. Selamat Hari Raya Qurban teman teman, semoga amal ibadah dan qurban kita diterima oleh Allah Subhanahu Wata'ala. ...