Monday, 12 July 2010

Bandeng Kuah Kuning


Bahan :
- 2 ekor bandeng ukuran sedang, bersihkan beri jeruk nipis
- 2 sdt air asam
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- 5 buah bawang merah, potong-potong
- 2 siung bawang putih, potong-potong
- 1 batang daun bawang, potong-potong
- 2 batang kemangi, petiki
- 2 batang sereh, dikeprek
- 2 ruas lengkuas, dikeprek
- 10 bj cabe rawit ijo dan merah
- 2 buah tomat, potong-potong
- 500 ml air
- 2 sdm minyak goreng
- garam secukupnya
- gula pasir secukupnya

Cara membuat :

  1. Cuci bandeng yang telah diberi jeruk nipis
  2. Masak bandeng bersama air, kunyit, air asam, garam.
  3. Sementara itu tumis bawang putih, merah, lengkuas, sereh sampai wangi, masukkan ke dalam rebusan ikan. Aduk rata tambahkan garam. Masak sampai mendidih.
  4. Setelah mendidih, masukkan gula pasir, potongan tomat,kemangi dan daun bawang. Masak sebentar sampai layu. Matikan api. Siap dihidangkan.

No comments:

Post a Comment

Coconut Custard Buns & Plaited Coconut Bread

Assalamualaikum. Selamat Hari Raya Qurban teman teman, semoga amal ibadah dan qurban kita diterima oleh Allah Subhanahu Wata'ala. ...